Minggu, 02 Agustus 2009

Menstruasi

Apa yang dimaksud siklus menstruasi?

Menstruasi adalah pelepasan dinding rahim (endometrium) yang disertai dengan pendarahan dan terjadi secara berulang setiap bulan kecuali pada saat kehamilan. Menstruasi yang berulang setiap bulan tersebut akhirnya membentuk siklus menstruasi. Siklus menstruasi dihitung dari hari pertama menstruasi sampai tepat satu hari sebelum menstruasi bulan berikutnya. Siklus menstruasi berkisar antara 21-40 hari, dan hanya sekitar 10-15% wanita memiliki siklus 28 hari. Siklus menstruasi dibagi menjadi 3 fase yaitu, fase folikuler, fase ovulatoir dan fase luteal.

Apakah siklus menstruasi selalu sama setiap bulannya?

Siklus menstruasi dipengaruhi oleh serangkaian hormon yang diproduksi oleh tubuh yaitu Luteinizing Hormon , Follicle Stimulating Hormone dan estrogen. Selain itu siklus juga dipengaruhi oleh kondisi psikis si wanita sehingga bisa maju dan mundur. Untuk itu pemahaman mengenai bagaimana terjadinya menstruasi dan bagaimana siklus menstruasi itu perlu dipahami kaum hawa secara rinci dan tugas.

Bagaimana cara menghitung siklus menstruasi?

Siklus dan lamanya menstruasi bisa diketahui dengan membuat catatan pada kalender. Dengan menggunakan kalender tersebut, tandailah siklus anda setiap bulannya. Setelah beberapa bulan, anda bisa mengetahui pola siklus anda dan hal ini akan membantu anda dalam memperkirakan siklus yang akan datang. Tandai setiap hari ke-1 dengan tanda silang, lalu hitung sampai tanda silang berikutnya. Dengan demikian anda dapat mengetahui siklus menstruasi anda.

Apa yang dimaksud dengan masa subur?

Masa subur ditandai oleh kenaikan Luteinizing Hormone secara signifikan sesaat sebelum terjadinya ovulasi (pelepasan sel telur dari ovarium). Kenaikan LH akan mendorong sel telur keluar dari ovarium menuju tuba falopii. Didalam tuba falopii ini bisa terjadi pembuahan oleh sperma. Masa-masa inilah yang disebut masa subur, yaitu bila sel telur ada dan siap untuk dibuahi. Sel telur berada dalam tuba falopi selama kurang lebih 3-4 hari namun hanya sampai umur 2 hari masa yang paling baik untuk dibuahi, setelah itu mati.

Apakah siklus haid yang terlambat merupakan tanda ketidaksuburan?

Siklus haid yang lebih dari siklus normal, 40 hari, berhubungan erat dengan olulatory (tidak adanya sel telur yang dihasilkan indung telur). Sedangkan siklus haid yang panjang dan datang tidak teratur bisa disebabkan oleh banyak hal, antara lain kista ovarium. Jika anda mengalami masalah ini sebaiknya memeriksakan ke dokter.

Hubungan antara LH surge dengan ovulasi?

LH surge yaitu kenaikan LH secara tiba-tiba akan mendorong sel telur keluar dari ovarium. Sel telur biasanya dilepaskan dalam waktu 16-32 jam setelah terjadi peningkatan LH. Beberapa wanita merasakan nyeri tumpul pada bagian perut bawah pada saat hal ini terjadi.

Apa gunanya mengetahui masa subur?

Jika anda telah mengetahui masa subur, maka anda pun bisa mengetahui masa-masa tidak subur. Kemungkinan terjadinya kehamilan pada masa subur sangat besar, sehingga jika anda ingin mendapatkan kehamilan, lakukan hubungan pada masa subur. Yaitu, 24-48 jam setelah tes dengan hasil positif. Hal ini didasarkan pada sel telur yang baik hanya dalam 2 hari, setelah itu dia akan mati. Jika anda, tidak menginginkan kehamilan, jangan lakukan hubungan pada masa subur atau masa menjelang masa subur, karena sel sperma dapat bertahan dalam waktu 3-4 hari.

Apakah alat ini bisa digunakan untuk menentukan masa subur?

Ya. Alat pendeteksi masa subur biasanya akan bereaksi (berubah warna atau memunculkan tanda) satu hari sebelum masa subur, dimana kenaikan LH yang diproduksi oleh kelenjar pituitary sudah terjadi. Alat tes masa subur sebenarnya mendeteksi bahwa anda akan berovulasi 24 jam berikutnya. Dan jika digunakan secara benar, uji kesuburan yang dilakukan di rumah dapat dipercaya keakuratannya hingga 90%. Lakukan pengujian dengan menggunakan urin antara jam 10.00 sampai 20.00.

Apakah asupan cair akan mempengaruhi hasil tes?

Sebaiknya kurangi asupan cair 2 jam sebelum melakukan tes karena akan menghalangi anda melihat LH.
www.medicastore.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar